Pupuk NPK Membuat Daun Mawar Rontok?

on 10 Maret 2009



Saya termasuk orang yang suka tanaman, didepan rumah saya yang mungil dengan tanah pas-pasan saya tetap berusaha membuat suasana rumah menjadi sejuk, dengan berbekal niat menanam tanaman saya muLai dengan tanaman-tanaman sederhana seperti mawar, yang saya kira merupakan tanaman yang tahan banting sebab bisa ditanam didaerah manapun.

Tanaman mawar yang saya punya lumayan banyak, ada yang kuning,merah, oranye, batik, baby dan pink ( kayak lagu pelangi ya? ). Untuk membuat mawar saya tetap berbunga ada beberapa trik dan teknik yang harus dilakukan, seperti yang pernah saya baca di sebuah majalah bahwa untuk membuat mawar tetap berbunga adalah dengan memotong tangkai bunga dengan jarak 10-15 cm dari bunga, setelah bunga itu layu atau rontok. Dan hasilnya memang amazing! mawar saya selalu berbunga, sampai-sampai ada teman istri yang suka sama-sama dengan tanaman dan kebetulan dirumahnya dia juga punya mawar, sampai heran, " mawarnya kok bisa berbunga terus, dirumahku mawar malah tidak ada yang berbunga?". katanya seperti itu. Kita cuma tersenyum dalam hati " tidak tahu rahasianya sih?".

Beberapa waktu kemudian karena ketidaktahuan dalam menjaga agar tanaman yang ada terutama mawar selalu subur dan berbunga terus, banyak informasi yang didapat baik itu dari tetangga ataupun langsung dari penjual bunga yang sering lewat, kalau mau subur harus sering diberi pupuk baik itu kompos atau bisa diberi NPK. Lha ini... kalau pupuk kompos selalu tiap bulan saya kasih,... NPK? saya baru mau coba. Akhirnya saya coba beli pupuk NPK di pasar, dengan berbekal informasi yang ada saya beli 1/4 kg dan kemudian saya taburkan ke tanaman dengan ukuran seadanya 1/3 sendok teh, ukuran ini kira-kira saja, masalahnya informasi yang diterima juga lain-lain!. Setelah beberapa hari kemudian keanehan mulai terjadi, terutama tanaman mawar, daunnya mulai rontok satu-satu, apa yang terjadi? selidik punya selidik memang ada yang salah dengan pupuk NPK yang beberapa hari yang lalu saya berikan. Disini saya juga belum tahu pasti apa memang benar NPK yang membuat daun mawar itu rontok, tapi kenyataannya tanaman lain yang juga saya kasih NPK juga sebagian daunnya mulai layu dan tidak segar. Informasi ini saya tulis buat teman-teman pecinta tanaman supaya hati-hati dalam menambahkan pupuk yang belum terlalu jelas informasi pemakaiannya terutama pupuk yang mengandung bahan kimia seperti pupuk NPK.

0 komentar:

Posting Komentar